Srikandi masa kini

Srikandi masa kini

Dalam rangka memperingati HUT RI di tingkat kecamatan Patikraja, desa Kedungwuluh Lor ikut berpartisipasi  dengan mengirimkan satu regu gerak jalan sehat yang diikuti oleh ibu – ibu, keikutsertaan ini dimaksudkan untuk lebih memasyarakatkan oleh raga dikalangan wanita, yang mungkin selama ini wanita dikenal hanya bisa di dapur, sumur dan kasur, selain untuk ikut memeriahkan acara yang dilaksanakan cukup sederhana, kegiatan ini juga dimaksudkan sebagai ajang silaturrahim dengan ibu – ibu dari desa lain yang masih dilingkungan kecamatan Patikraja dengan saling bertemu di acara lomba gerak jalan tersebut.

Meskipun tidak mendapatkan gelar juara tetapi semangat yang ditunjukan oleh ibu – ibu ini tentu dapat menjadi pemacu bagi kita yang masih muda, kita acungi jempol apa yang telah mereka tunjukan kepada kita, mereka berlatih kekompakan lebih kurang satu minggu, dan semangat kebersamaan mereka yang besar meski usia sudah tidak muda lagi.

“ Kami berlatih setiap hari, satu sampai dua jam dan inilah hasil yang terbaik yang bisa kami tunjukan kepada seluruh masyarakat. Membangun desa tidak mesti dengan fisik, akan tetapi apa yang kami tunjukan adalah wujud kepedulian kami terhadap kemajuan desa Kedungwuluh Lor khususnya dan Kecamatan Patikraja pada umumnya “ , demikian menurut penuturan Dwi haryani ( 40 ) sambil menyeka keringat yang belum kering dari dahinya. ( lkm )

Related Posts

Komentar