Mari kita mulai dari diri sendiri

Mari kita mulai dari diri sendiri

Memang harus dilakukan mulai dari diri kita sendiri, melihat kenyataan tentang kesadaran terhadap pelestarian lingkungan, melalui gerakan penanaman pohon. Terlalu muluk rasanya dengan slogan “ Menanam seribu pohon bahkan sejuta pohon ”. Cukup dengan kita menanam satu atau dua pohon setiap orang. Dengan menanam di halaman rumah atau pekarangan belakang rumah, atau menanam di pinggir jalan yang dekat dengan kita. Kalaupun tidak punya halaman, bisa bertanam di pot, setidak – tidaknya bisa untuk mengurangi emisi gas karbon yang ada.

Itulah yang saat ini sedang dilakukan di desa Kedungwuluh Lor Kecamatan Patikraja, “ Meskipun tidak banyak tapi dengan menanam pohon dilahan kosong paling tidak dapat memberikan sumbangsih terhadap kelestarian lingkungan. Selain itu diharapkan kelak pohon yang di tanam dapat diambil manfaatnya kelak oleh anak cucu kita ”.Demikian tutur Suprihanto ( 40 ) selaku kepala Desa.

Semoga semangat dalam kegiatan ini tak hanya berhenti sampai disini, kegiatan penanaman memang telah selesai tetapi kegiatan yang lebih sulit menanti, yaitu merawatnya ( lkm ).

Related Posts

Komentar