visi dan misi

Visi Pemerintah Desa Kedungwuluh Lor

 


Terwujudnya masyarakat yang sejahtera, mandiri, aspiratif, berkualitas, serta berguna bagi bangsa dan negara.

 

Sejahtera : adalah terwujudnya kesejahteraan masyarakat melalui pembangunan ekonomi berazaskan pada potensi unggulan lokal dan berdaya saing, memanfaatkan sumberdaya alam yang ada dan mengembangkan kemampuan generasi muda dalam menguasai kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi.

Mandiri : adalah mampu memanfaatkan potensi sumber daya alam yang ada melalui penguatan sumberdaya manusia, efesiensi dan efektifitas anggaran, sehingga bermanfaat sebesar-besarnya untuk kesejahteraan masyarakat.

Aspiratif : dalam suatu kepemimpinan harus mendengar dan menyertakan aspirasi masyarakat. Dan berusaha mendapatkan umpan balik (feed back) dari masyarakat, untuk dapat melaksanakan tugas dengan lebih baik dan bertanggung jawab.

Berkualitas : pergantian generasi jangan sekadar bergantinya sekumpulan manusia dari yang tua menjadi muda. Generasi pengganti itu haruslah berkualitas agar dapat melanjutkan tugas generasi sebelumnya,berdasarkan norma - norma terbaik.

Berguna bagi bangsa dan negara : dengan tercapainya visi visi diatas insya allah masyarakat desa Kedungwuluh Lor siap untuk melanjutkan pembangunan dengan mengabdikan dirinya kepada bangsa dan negara.

 

Misi Pemerintah Desa Kedungwuluh Lor

 

Untuk mewujudkan Visi di atas, maka harus ditetapkan juga Misi yang harus mendapatkan perhatian seksama dimana tugas yang diemban oleh pemerintah desa Kedungwuluh Lor adalah:

  • Meningkatkan kegiatan keagamaan dan mengembangkan kehidupan kemasyarakatan yang harmonis, bertoleransi, serta berakhlakul karimah.
  • Mewujudkan pemerintahan yang demokratis, berkeadilan, transparan, dan akuntabel didukung dengan struktur birokrasi yang profesional.
  • Membangun rasa solidaritas melalui partisipasi masyarakat dari tingkat bawah.
  • Menggerakkan ekonomi kemasyarakatan dengan mengoptimalkan potensi manusia yang produktif secara bergotong-royong, agar masyarakat memiliki kehidupan yang layak dan bermartabat serta terpenuhinya kebutuhan dasar manusia.
  • Menumbuh kembangkan budaya gotong royong.
  • Melaksanakan program pemerintah untuk kesejahteraan warga masyarakat sebagaimana mestinya.

 

 

 

Related Posts

Komentar