Silaturrahim Kepala Desa dan Perangkat Desa
Oemah Daun - Rabu 6 Agustus 2014, tentu merupakan tempat, hari dan tanggal yang tidak akan pernah dilupakan oleh seluruh kepala desa dan seluruh perangkat desa sewilayah Kecamatan Patikraja, karena pada hari itu dilaksanakan acara silaturrahim dengan Muspika kecamatan Patikraja, kegiatan tersebut diadakan dengan tujuan untuk lebih mempererat hubungan antara atasan dan bawahan, juga merupakan kesempatan yang baik untuk saling mengenal antar sesama perangkat desa se Kecamatan Patikraja, adapun tujuan utama kegiatan tersebut yaitu untuk saling ber maaf – maaf an setelah datangnya bulan syawal 1435 Hijriah.
Bagaimana mungkin hidup kita akan tenang kalau di dalam hati masih tersimpan kebencian dan rasa permusuhan. Perhatikan keluarga kita, kaum yang paling kecil di masyarakat. Bila di dalamnya ada beberapa orang saja yang sudah tidak saling tegur sapa, saling menjauhi, apalagi kalau di belakang sudah saling memfitnah, maka rahmat Allah SWT akan di jauhkan dari rumah tersebut.Dalam skala yang lebih luas, dalam lingkup sebuah negara. Bila di dalamnya sudah ada kelompok yang saling jegal, saling fitnah, atau saling menjatuhkan, maka dikhawatirkan bangsa tersebut akan semakin jauh dari rahmat dan pertolongan Allah SWT.
Semoga dengan adanya kegiatan tersebut seluruh Kepala desa dan perangkat desanya serta Muspika kecamatan Patikraja akan mendapatkan ampunan dan rahmat dari Allah SWT
Acara tersebut dimulai pukul 09.00 WIB dan di akhiri dengan jamuan makan bersama pada pukul 12.00 WIB ( lkm )